Hindari Pelanggaran Sekecil Apapun, Danrem 142/Tatag Berikan Jam Komandan

    Hindari Pelanggaran Sekecil Apapun, Danrem 142/Tatag Berikan Jam Komandan

    Mamuju, Sulawesi Barat – Komandan Korem 142/Tatag, Brigjen TNI Hartono, S.I.P., M.M berikan Jam Komandan kepada seluruh prajurit, PNS, dan personel dinas jawatan Korem 142/Tatag, bertempat di Lapangan Apel Makorem 142/Tatag, Jalan Abdul Malik Pattana Endeng, Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Senin (19/01/2026).

    Dalam Jam Komandan tersebut, Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Hartono, S.I.P., M.M., menekankan pentingnya disiplin dan pengabdian tinggi seluruh prajurit dalam pelaksanaan tugas pokok TNI AD. “Hindari pelanggaran sekecil apapun. Kita harus menjaga nama baik Korem 142/Tatag dan menegakkan disiplin, loyalitas, serta profesionalisme, ” tegas Danrem.

    Lebih lanjut, Danrem menekankan agar seluruh anggota dapat mengelola keuangan secara bijak dan menjauhi hutang piutang yang dapat mengganggu tugas. Ia juga menegaskan larangan keras terhadap penyalahgunaan narkoba dan keterlibatan dalam judi online, yang dapat merusak karier dan integritas prajurit.

    Selain itu, Danrem mengingatkan pentingnya keselamatan dalam berkendara, mengingat masih terjadi kecelakaan yang melibatkan anggota. Terkait werving penerimaan prajurit, Danrem menegaskan tidak ada toleransi bagi anggota yang terlibat, dan setiap pelanggaran akan ditindak tegas.

    “Seluruh prajurit diharapkan mendukung dan mensukseskan program-program dari Komando Atas, khususnya arahan Bapak Kasad, serta tetap solid dan semangat dalam melaksanakan tugas. Semangat pengabdian kita kepada bangsa dan negara harus menjadi prioritas utama, ” tambah Danrem.

    Kegiatan Jam Komandan ini sekaligus menjadi sarana komunikasi langsung bagi pimpinan untuk menyampaikan kebijakan, penekanan tugas, dan arah pembinaan kepada seluruh anggota, sekaligus menanamkan disiplin, loyalitas, dan semangat pengabdian agar prajurit tetap solid, profesional, dan siap menghadapi setiap tantangan demi kepentingan bangsa dan negara.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Wujud Nyata Kepedulian Lingkungan, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Ciptakan Rasa Aman, Koramil 1402-04/Tinambung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Babinsa Koramil 1402-03/Campalagian Bersama Warga Gelar Kerja Bakti di Desa Parappe
    Babinsa Turun Langsung ke Pasar, Pastikan Harga dan Stok Sembako Warga Kaluku Nangka Tetap Stabil
    Persit KCK Cabang XXXVII Dim Polman Gelar Donor Darah Sambut HUT ke-80
    Babinsa Koramil Wonomulyo Intensifkan Patroli Malam di Kelurahan Sidodadi
    Rancangan UU Disinformasi Ancaman Kebebasan Berekspresi?

    Ikuti Kami