Babinsa Koramil Wonomulyo Terima Penghargaan Bupati Polman sebagai Babinsa Teladan 2025

    Babinsa Koramil Wonomulyo Terima Penghargaan Bupati Polman sebagai Babinsa Teladan 2025

    Polewali Mandar – Anggota Koramil 1402-02/Wonomulyo, Sertu Bambang Irawan, menerima Penghargaan Bupati Polewali Mandar Tahun 2025 sebagai Babinsa Teladan atas kerja sama, partisipasi, serta dedikasinya dalam mendukung pembangunan desa di Kabupaten Polewali Mandar.

    Penghargaan tersebut diserahkan dalam acara Polman Expo 2025 yang dirangkaikan dengan Hari Jadi ke-66 Kabupaten Polewali Mandar, bertempat di Sport Center Polewali Mandar, Sabtu malam (27/12/2025).

    Sertu Bambang dikenal sebagai Babinsa yang aktif melakukan pembinaan teritorial di wilayah Kecamatan Wonomulyo. Sejumlah kegiatan yang rutin ia lakukan di antaranya kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, penguatan keamanan wilayah, hingga inisiatif perpustakaan keliling untuk meningkatkan minat baca anak-anak dan masyarakat.

    Atas penghargaan yang diterimanya, Sertu Bambang mengaku tidak menyangka dan menyampaikan rasa syukurnya. Ia menegaskan bahwa apa yang selama ini dilakukan merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawabnya sebagai Babinsa.

    “Saya juga tidak menyangka akan mendapatkan penghargaan ini. Apa yang kami lakukan semata-mata adalah tugas sebagai Babinsa dan sudah menjadi kewajiban kami dalam mengabdi kepada masyarakat, ” ujarnya.

    Penghargaan tersebut diharapkan dapat menjadi motivasi bagi Babinsa lainnya untuk terus meningkatkan peran aktif dalam pembinaan wilayah serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat. (Zik)

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Produksi Ikan Air Tawar, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 1401-03/Sendana Jadi Pelopor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Menteri Keuangan Respons Pengunduran Diri Dirut BEI: Bentuk Tanggung Jawab
    Jaga lingkungan tetap bersih Babinsa kodim Mamasa pimpin warga bersihkan saluran air
    Babinsa Koramil 1402-02/Wonomulyo Bersama Warga Mampie Gelar Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan
    Dirut BEI Mundur Pasca IHSG Longsor, Berharap Pulihkan Kepercayaan Pasar
    Jalan Impian Menuju Desa Lenggo Akan Dikerjakan TMMD, Pemuda Temui Dandim 1402/Polman

    Ikuti Kami