Polewali Mandar - Babinsa Koramil 1402-01/Polewali melaksanakan patroli dan siskamling di Desa Rea Timur, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar, pada Selasa malam (27/1/2026).
Kegiatan tersebut merupakan upaya TNI AD melalui Koramil untuk menjaga stabilitas keamanan wilayah sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya pada malam hari.
Danramil 1402-01/Polewali, Kapten Inf Ahmad Yani, mengatakan bahwa patroli dan siskamling rutin digelar oleh Babinsa dengan menyasar pos ronda warga serta lokasi tempat berkumpulnya masyarakat.
“Patroli malam ini rutin kami laksanakan sebagai langkah preventif guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Selain itu, Babinsa juga menyambangi pos ronda untuk memastikan kegiatan siskamling berjalan aktif, ” ujar Kapten Inf Ahmad Yani.
Ia menambahkan, dalam pelaksanaan patroli tersebut Babinsa tidak hanya melakukan pemantauan wilayah, tetapi juga melaksanakan komunikasi sosial dengan warga guna mempererat hubungan serta meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap keamanan lingkungan.
“Keamanan lingkungan akan terwujud apabila ada kerja sama yang baik antara aparat dan masyarakat. Kami berharap warga terus aktif menjaga lingkungannya dan segera melaporkan apabila ada hal-hal yang mencurigakan, ” tambahnya.
Dengan patroli dan siskamling yang dilakukan secara rutin, Koramil 1402-01/Polewali berharap situasi wilayah Desa Rea Timur tetap aman, tertib, dan kondusif sehingga aktivitas masyarakat dapat berlangsung dengan lancar. (Zik)
