Babinsa Koramil 1402-03/Campalagian Ajak Warga Bersihkan Drainase di Desa Baru

    Babinsa Koramil 1402-03/Campalagian Ajak Warga Bersihkan Drainase di Desa Baru

    Polman – Babinsa Koramil 1402-03/Campalagian bersama masyarakat Desa Baru menggelar kerja bakti pembersihan lingkungan dan saluran drainase, Selasa (2/12/2025).

    Kegiatan gotong royong ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya genangan air dan menjaga kebersihan lingkungan di sekitar permukiman.

    Sejumlah warga terlihat bahu-membahu membersihkan endapan lumpur, sampah, dan rerumputan yang menyumbat aliran drainase, sementara Babinsa turut berada di lapangan membantu dan mengarahkan kegiatan.

    Danramil 1402-03/Campalagian, Kapten Arh Arbiansyah, menyampaikan bahwa kegiatan kerja bakti tersebut merupakan bagian dari upaya bersama menjaga lingkungan tetap aman dan sehat, terutama memasuki musim penghujan.

    “Gotong royong ini kita lakukan agar saluran drainase bersih dari sampah dan endapan lumpur. Jika aliran air lancar, maka risiko banjir dan penyakit juga bisa kita cegah, ” ujarnya.

    Ia juga mengapresiasi antusiasme warga yang terlibat aktif dalam kegiatan tersebut, serta berharap budaya gotong royong dapat terus terjaga sebagai kekuatan utama di tengah masyarakat. (Zik)

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Personel Koramil 1402-04/Tinambung Intensifkan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 1428-02/Sumarorong Tingkatkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodim 1402/Polman Berangkatkan 23 Atlet Pencak Silat Ikuti Turnamen Piala Pangdam XXIII/Palaka Wira
    Gus Yaqut Bungkam Soal Status Tersangka Korupsi Kuota Haji
    Menteri Keuangan Respons Pengunduran Diri Dirut BEI: Bentuk Tanggung Jawab
    Hadir di Tengah-Tengah Petani, Babinsa Koramil 1401-03/Sendana Jadi Pelopor Ketahanan Pangan di Wilayah Binaan
    Jaga lingkungan tetap bersih Babinsa kodim Mamasa pimpin warga bersihkan saluran air

    Ikuti Kami